Search

Jelang Lebaran, Ratusan Minuman Keras & Knalpot Racing Dihancurkan - Okezone

KARANGANYAR - Ratusan Minuman Keras (Miras) berbagai merek dimusnahkan oleh polisi. Kapolres Karanganyar AKBP Catur Gatot Effendi mengatakan miras yang dihancurkan di halaman Polres ini merupakan miras jenis KW 2.

"Mayoritas miras yang dihancurkan ini adalah miras jenis KW 2. Kenapa KW 2, karena miras KW 1 itu tidak mungkin bisa dibeli dipasaran. Karena di jual ditempat-tempat khusus dan sudah mengantongi izin edar. Seperti di hotel-hotel itukan sudah mengantongi izin,"papar Catur, disela pemusnahan miras di Mapolres Karanganyar, Selasa (28/5/2019).

Menurut Catur, jenis miras KW 2 inilah yang sering menjadi salah satu faktor penyebab tindak pidana kriminal karena itulah, menjelang perayaan hari Raya Idul Fitri 2019 ini, ratusan miras hasil operasi dimusnahkan.

"Untuk menjaga kenyamanan dan kesucian bulan Ramadan dan perayaan hari raya Idul Fitri, maka miras-miras hasil operasi ini kami hancurkan," jelasnya.

 Miras

Adapun jenis miras yang dihancurkan sebanyak 1.067 liter ciu yang dikemas dalam jerigen. Lalu 226 botol Vodka, 131 botol Bir, 159 botol Anggur Merah, 1 botol Guines, 10 botol Topi Miring, 41 botol Double Kiwi dan 6 botol Anggur Putih. Semua botol miras dimusnahkan dengan menggunakan stom wals.

"Mirasnya ada 500 botol, ada double kiwi, ada anggur merah. Untuk (minuman) bermerek tidak ada. Yang paling banyak ciu bekonang," terangnya.

Diakui oleh Catur, miras-miras ini disita dari wajah-wajah lama yang telah berulang kali menjual miras. Seperti dari warung dan tempat hiburan.

"Pemain baru pasti ada, tapi belum terdeteksi. Kebanyakan ini dari wajah-wajah lama yang tak pernah kapok dan terus-terusan menjual miras mesti sering dioperasi,"ungkapnya.

Sedangkan pasokan miras yang disita ini pasokannya kebanyakan datang dari luar Kabupaten Karanganyar. Tak hanya miras saja yang di musnahkan. Pihak Kepolisian pun memotong-motong knalpot brong atau knalpot tak sesuai standar. Bersama Bupati Juliyatmono, Dandim Letkol Andi Amin Latama, Kajari Suhartoyo secara bergantian knalpot-knalpot itu pun dipotong-potong hingga menjadi kecil-kecil.

Miras Oplosan

(wal)

Let's block ads! (Why?)

https://news.okezone.com/read/2019/05/28/512/2061396/jelang-lebaran-ratusan-minuman-keras-knalpot-racing-dihancurkan

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Jelang Lebaran, Ratusan Minuman Keras & Knalpot Racing Dihancurkan - Okezone"

Post a Comment

Powered by Blogger.