Search

Ide Bisnis Makanan dan Minuman Dominasi DSC|X - BeritaSatu

Jakarta, Beritasatu.com - Sebanyak 12.500 proposal bisnis rintisan telah masuk ke dewan komite DSC|X. Perhelatan besar kompetisi kewirausahaan ini, selanjutnya bersiap menggelar Regional Selection yang akan dihelat di 5 kota besar, dengan membawa 750 proposal dan peserta terpilih untuk melakukan audisi tatap muka dan presentasi ide bisnis di hadapan dewan juri.

Baca Juga: DSC|X Terima Ribuan Proposal Bisnis Industri Kreatif

Regional Selection yang digelar mulai dari pertengahan September hingga awal Oktober, merupakan fase penyaringan peserta DSC|X yang berhasil lolos proposal dan berada di wilayah terdekat dari 5 kota penyelenggaraan yang dipilih. Nantinya, 100 peserta terbaik dipilih dan berhak melanjutkan kompetisi ke babak selanjutnya, National Selection di Jakarta dan Surabaya.

Penggagas DSC|X, Edric Chandra menyampaikan, masa registrasi dan penerimaan proposal telah resmi ditutup. Pihaknya juga memastikan ada penambahan kota audisi berdasarkan jumlah pendaftar. Kota-kota penyelenggara audisi Regional Selection akan segera diumumkan melalui website dan sosial media.

"Kami sangat berterima kasih karena ajang ini telah mendapat kepercayaan yang besar dari masyarakat Indonesia. Jumlah keseluruhan proposal yang diterima adalah yang terbanyak sepanjang penyelenggaraan program kompetisi kewirausahaan ini, dengan penerimaannya meningkat 100 persen. Selain itu, tantangan dari kami terjawab, dimana kaum milenial dan entrepreneur Indonesia mampu #BikinGebrakan dalam perhelatan DSC|X ini,” ujar Edric Chandra, dalam keterangan persnya, Rabu (21/8/2019).

Baca Juga: DSC|X Buka Peluang Munculnya Wirausahawan Muda

Edric menjelaskan, dari seluruh proposal yang masuk, dewan komisioner dan dewan juri mengelompokkan ke dalam 7 kategori bisnis yaitu agrobisnis, food & beverage, kriya & fashion, startup digital, teknologi terapan, services dan kategori lain-lain.

Dominasi kaum milenial dalam ajang ini begitu kuat, dimana sekitar 80 persen peserta berasal dari rentang umur 20 tahun hingga 35 tahun. Sementara, asal peserta masih didominasi oleh Pulau Jawa dan Sumatera dimana prosentasenya hingga 90 persen. Adapun kategori startup digital dan teknologi, mengalami peningkatan, dimana tahun ini DSC menerima lebih dari 10 persen dari total proposal yang masuk.

"Saya kira kenyataan ini menunjukkan, peran menyeluruh dan strategis ajang DSC|X begitu penting dan dibutuhkan oleh para wirausahawan muda. Mereka tidak hanya membutuhkan hibah permodalan, namun melampaui itu, ajang DSC memberikan edukasi, bimbingan dan pendampingan serta bahkan kesempatan baik untuk berjejaring dan berkolaborasi dengan sesama peserta,” tandas Edric.

Ketua dewan komisioner DSC, Surjanto Yasaputera menyampaikan, pihaknya memberikan penghargaan tinggi kepada seluruh peserta yang berpartisipasi di DSC|X.

"Hal yang patut menjadi catatan penting bagi kami adalah proposal ide bisnis yang masuk begitu kuat merefleksikan berbagai kebutuhan dan masalah yang ada di masyarakat. Lewat proposal-proposal ide bisnis inilah para peserta memberikan solusi terhadap kebutuhan dan masalah yang ada di masyarakat,” kata Surjanto.

Sumber: BeritaSatu.com

Let's block ads! (Why?)

https://www.beritasatu.com/gaya-hidup/570844/ide-bisnis-makanan-dan-minuman-dominasi-dscx

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Ide Bisnis Makanan dan Minuman Dominasi DSC|X - BeritaSatu"

Post a Comment

Powered by Blogger.