TRIBUNKALTIM.CO,BALIKPAPAN - Saat ini minuman yang disajikan di tempat nongkrong atau tempat makan tidak hanya mengutamakan rasa saja.
Justru saat ini minuman disajikan dengan cara yang menarik perhatian mata. Belum lagi sajian minuman yang menarik akan menjadi nilai tambah ketika diposting di media sosial.
Hal itulah yang membuat Rendi salah satu bartender yang Fave Hotel Balikpapan yang menciptakan kreasi minuman Kekinian.
Minuman bernama Moo-Moo Taro ini tersaji dengan bermacam-macam warna. Ini bisa dilihat dari sajiannya mulai dari bagian bawah hingga toppingnya memiliki beraneka warna.
"Awalnya mau buat teh namun kalau teh sudah sering dan banyak di luar. Jadinya saya putar otak buat sesuatu yang baru," katanya, Kamis (27/6/2019). Ide dari minuman ini berawal dari pembuatan capuccino dan cafe latte.
Kedua minuman itu menggunakan bahan susu dan menggunakan teknik layering. Dari situlah ia mengaplikasikan minuman tersebut.
Menggunakan bahan-bahan yang ada di dapur ia membuat minuman ini. "Bahan seperti susu dan bubuk taro sudah ada di dapur. Hanya bubblenya dan sprinkle buat taburan di atas itu baru dibeli," katanya
Proses pembuatannya melakukan beberapa kali lapisan. Untuk lapisan pertama ia menuangkan simple syrup dan bubble drink. Kemudian tuang es batu ke dalam gelas. Lalu di lapisan kedua ia menuangkan steamed milk sehingga tercipta layer atau lapisan.
Terakhir ia menambahkan taro cair agar memberikan warna ungu di dalam gelasnya DAN menambahkan satu scoop es krim vanilla sebagai topping. Terakhir ia menambahkan sprinkle agar terlihat berwarna warni di bagian atas gelas.
Cita rasa susu dan taro manis tercampur padu dalam satu sajian. Lalu bubble yang berada di dasar gelas bisa dikunyah sembari meminum minuman tersebut. Untuk bisa menikmati minuman ini cukup membayar Rp 30 ribu. (*)
https://kaltim.tribunnews.com/2019/06/27/campuran-susu-dan-taro-dalam-sajian-moo-moo-taro-satu-gelasnya-dibanderol-rp-30-ribuBagikan Berita Ini
0 Response to "Campuran Susu dan Taro dalam Sajian Moo-Moo Taro. Satu Gelasnya Dibanderol Rp 30 Ribu - Tribun Kaltim"
Post a Comment