TRIBUNJATIM.COM, SURABAYA - Seorang sake somalier (sake expert) asal Pasuruan, Eko Trisno Setiawan mengatakan, secara garis besar, sake merupakan minuman beralkohol yang dihasilkan melalui proses fermentasi beras.
Dipaparkan Eko, kendati termasuk dalam kategori minuman keras, sake memiliki manfaat terhadap tubuh apabila dikonsumsi dalam takaran yang pas.
Sama seperti minuman beralkohol lainnya, sake pun memiliki manfaat untuk menghangatkan tubuh.
• Mengenal Grup Sakera, Grup Musik Daul Perkusi Khas Madura yang Ramaikan Millenial Road Safety 2019
• Kisah Kenji Nagai, Jurnalis Jepang yang Masih Sempat Memotret saat Ditembak Tentara dari Jarak Dekat
• INFO SEHAT HARI INI - 5 Minuman yang Baik Untuk Penderita Asam Lambung, Dapat Mengurangi Gejalanya!
• INFO SEHAT - Sebabkan Asam Urat, 3 Jenis Makanan dan Minuman Ini Perlu Dihindari, Soda Termasuk!
Selain itu, sake pun menurutnya juga bermanfaat untuk peredaran darah dalam tubuh. Karena sake tergolong memiliki kadar alkohol cukup tinggi, yaitu 20 persen, takaran maksimal seseorang meminum sake dalam satu hari disebut Eko 240 mililiter.
"Ada ukuran maksimal seseorang minum sake dalam sehari, yaitu 240 ml," tukas Eko.
Selain itu, sake pun menurutnya bermanfaat untuk kecantikan. Beberapa produk dan tempat kecantikan di Jepang, memanfaatkan sake sebagai salah satu komposisi untuk produk perawatan kecantikannya.
Sake pun disampaikan Eko bermanfaat untuk melezatkan cita rasa makanan.
Di Jepang, sake bahkan kerap kali ditemui sebagai minuman pendamping makanan.
"Di Jepang jarang ada orang minum air putih ketika makan, kebanyakan mereka menjadikan sake sebagai pendamping. Sama kayak wine kalau di Eropa," ujar Eko.
Imbuhnya, sebagai pendamping makanan, sake lebih nikmat diminum dalam kondisi dingin. Namun ada beberapa orang yang suka meminumnya hangat.
"90 persen orang suka meminum sake dingin. Tapi ada juga yang suka meminumnya hangat, tapi bukan panas ya, maksimal suhunya 40 derajat, nggak boleh lebih. Kenapa gitu? Karena kalau terlalu panas nanti aroma sakenya hilang, alkoholnya menguap," tutur Eko.
Naomi Obata, sake expert asal Jepang pun setuju dengan pemaparan Eko. Ditemui dalam Sake and Japanese Food di Pakuwon Mall Surabaya pada Minggu (21/4/2019), Naomi pun mengatakan bahwa sake akan lebih nikmat diminum dalam keadaan dingin.
"Kalau panas, nanti aroma wangi beras atau bunga dari sakenya tidak keluar. Itu mengurangi sensasi minum sake," ujar Naomi.
http://jatim.tribunnews.com/2019/04/23/minuman-sake-dari-jepang-punya-banyak-manfaat-untuk-produk-kecantikan-hingga-cita-rasa-makananBagikan Berita Ini
0 Response to "Minuman Sake dari Jepang Punya Banyak Manfaat, Untuk Produk Kecantikan Hingga Cita Rasa Makanan - Tribun Jatim"
Post a Comment