KOMPAS.com - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, mengaku kagum dengan James Milner. Sang pemain menunjukkan konsistensi permainan pada usia 32 tahun.
Klopp menganalogikan Milner seperti minuman anggur yang kualitasnya semakin baik ketika disimpan dalam waktu yang lama.
"Milner seperti minuman anggur. Anggur merah yang sangat baik. Saya tidak yakin apakah Kota Leeds terkenal dengan anggur? Dia semakin baik setiap harinya," kata Klopp dikutip dari situs web Goal, Senin (5/11/2018).
"Saya ingin anda (media) menulis sebuah cerita tentang Milner. Mungkin nanti ada yang menulis Milner pantas bermain lagi untuk timnas Inggris. Itu ide yang bagus," ucap Klopp menambahkan.
Baca juga: 5 Hal Menarik dari Laga Arsenal Vs Liverpool
Musim ini, Milner menjadi gelandang Liverpool yang paling sering turun dan punya kontribusi terbaik. Dia sudah tampil dalam 14 laga di semua kompetisi dan mencetak tiga gol serta dua assist.
Statistik ini cukup menarik karena pada awal musim ini, Liverpool mendatangkan dua gelandang mahal dan lebih muda dari Milner.
Baca juga: 3 Pelatih Liga Inggris yang Terancam Segera Dipecat
Kedua gelandang itu adalah Naby Keita dan Fabinho. Selain Keita dan Fabinho, Milner juga menjadi pilihan pertama Klopp daripada Adam Lallana.
Tidak hanya itu, Milner yang merupakan kapten kedua justru lebih sering turun dari kapten utama Liverpool, Jordan Henderson.
Statistik ini bisa dimaklumi karena saat menjalani pra-musim, Milner adalah pemain Liverpool yang paling fit setelah masa liburan.
https://bola.kompas.com/read/2018/11/05/20000068/klopp--james-milner-seperti-minuman-anggur-merah
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Klopp: James Milner seperti Minuman Anggur Merah"
Post a Comment